Bendum DPP PAN Mendadak Mundur, Elite Partainya Paham dan Maklum

Bendum DPP PAN Mendadak Mundur, Elite Partainya Paham dan Maklum

Gelora Media
facebook twitter whatsapp
Bendum DPP PAN Mendadak Mundur, Elite Partainya Paham dan Maklum
GELORA.CO - Melalui sebuah foto surat pengunduran diri yang tersebar di awak media, Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) Nasrullah dikabarkan hengkang dari jabatannya sebagai bendahara umum PAN. Namun alasan pengunduran diri itu masih menjadi misteri.

Dikonfirmasi awak media, Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga tidak menampik kebenaran dari kabar tersebut. Dia bilang, salah satu kader terbaiknya itu memang akan mengundurkan diri dari pengurus PAN.

"Mas Nasrullah benar mengundurkan diri dari kepengurusan (PAN)," kata Viva kepada wartawan, Selasa (25/12).

Menurut Viva, pengunduran diri Nasrullah telah dimaklumi oleh jajaran pengurus pusat partai bentukan Amien Rais tersebut. Sebab dia bilang, kadernya itu ditunjuk dari DPP untuk lebih fokus pemenangan dapil di Jawa Tengah X.
"Mas Nasrullah ditugaskan untuk lebih fokus di Dapil Jawa Tengah X, agar dapat mempertahankan kursi DPR RI di pemilu 2019," terangnya.

Tak hanya itu, Viva menyebutkan, persoalan administrasi, mekanisme dan prosedur dari kebendaharaan partai telah diatur dalam peraturan internal PAN. Sehingga menurut dia, mundurnya Nasrullah dapat dipahami sebagai tanggung jawabnya sebagai kader yang ingin fokus pemenangan Jateng.

Sementara itu, ketika disinggung apakah mundurnya Nasrullah ada keterkaitan dengan perbedaan pilihan di Pilpres 2019, Viva memastikan kabar itu tidak benar. Dia menjamin bahwa kadernya itu tetap bakal mendukung pasangan nomor urut 02 Prabowo-Sandiaga.

"Mundurnya mas Nasrullah tidak ada kaitannya dengan pilpres karena mas Nasrullah juga menjadi ketua Keluarga Besar Pelajar Islam Indonesia. Jadi jelas berjuang untuk kemenangan ke paslon Prabowo-Sandi," pungkasnya.

Diketahui sebelumnya, surat pengunduran diri Nasrullah bocor ke awak media. Dalam surat itu, Nasrullah mengucapkan rasa terimakasih kepada Ketum PAN Zulkifli Hasan yang telah memberikan kepercayaan menjabat sebagai Bendahara umum.[jpc]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita