Gerindra: Prabowo dan Gus Solah Bertemu Bahas Penyelamatan Ekonomi

Gerindra: Prabowo dan Gus Solah Bertemu Bahas Penyelamatan Ekonomi

Gelora Media
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani mengakui pimpinan partainya Prabowo Subianto sempat bertemu dengan tokoh Nahdlatul Ulama Salahuddin Wahid alias Gus Solah pada Rabu (7/11). Salah satu yang menjadi pembahasan yaitu terkait dengan persoalan ekonomi.

"Setahu saya bahas persoalan ekonomi. Membahas persoalan masa depan bangsa. Utamanya ekonomi," kata Muzani di Gedung DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (8/11).

Muzani menjabarkan bahwa pembahasan kedua tokoh tersebut terkait solusi yang akan diterapkan nanti untuk menyelamatkan bangsa dari keterpurukan ekonomi.

"Bagaimana menyelamatkan ekonomi kita yang sekarang ini makin berat, daya beli menurun, ada pertumbuhan, ada pergerakan, tapi perdagangan itu volumenya menurun," jelasnya.


"Pertumbuhan itu ada, tapi menurun. Kemudian daya beli ada, tapi kemampuan daya beli terhadap suatu barang menurun," lanjutnya.

Muzani menegaskan bahwa dalam pembahasan tersebut sangat dibutuhkan peran dari Gus Solah. Sebab yang bersangkutan merupakan perwakilan dari NU yang cukup berpengaruh. Tidak hanya itu, sosok dari cucu pendiri NU tersebut dianggap mampu menyelematkan perekonomian di Indonesia.

"Kita lihat, ke depan ini harus diantisipasi jika mandat rakyat kita dapatkan. Karena ini proses yang sangat penting," jelasnya.

"Gus Solah pembicaraannya bagaimana menyelamatkan ekonomi rakyat karena Nahdlatul Ulama adalah bagian penting, mayoritas dari seluruh rakyat Indonesia," pungkasnya.

Diketahui, pertemuan tersebut terjadi di Kediaman Prabowo yang ada di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Rabu (7/11). [kumparan]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita