Relawan RI Adil Makmur di Tangsel Deklarasi Dukungan ke Prabowo-Sandi

Relawan RI Adil Makmur di Tangsel Deklarasi Dukungan ke Prabowo-Sandi

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Sekelompok orang di Tangerang Selatan mendeklarasikan dukungan kepada calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 yakni Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahudin Uno. Mereka mendukung Prabowo-Sandi agar menang dalam Pilpres 2019. 

Acara yang diadakan di Adin's House Villa Dago Tangerang Selatan ini berjudul 'Deklarasi Indonesia Adil Makmur Bersama Tokoh Tangerang Selatan'. Selain Sandiaga, hadir pula Presiden PKS Sohibul Iman.

"Menyatakan sikap kepastian dan semangat untuk bisa mengantarkan Prabowo-Sandi menjadi Presiden dan wakil Presiden Republik Indonesia," kata penggagas deklarasi, Sonhaji Imron saat membacakan teks deklarasi, diikuti beberapa orang yang hadir dalam acara, Sabtu, (20/10).

Sonhaji mengatakan pihaknya telah berkomitmen untuk memenangkan Prabowo-Sandi. Alasannya karena kesamaan visi dan misi menjaga NKRI, menjadikan dan masyarakat Indonesia yang adil dan makmur. 

"Semoga Allah SWT meridai niat dan perjuangan kami mengantarkan pemimpin kami, Prabowo-Sandi menjadi Presiden dan wakil Presiden di bumi pertiwi," ujar Sonhaji. 
"Takbir," teriaknya. 

"Allahu akbar," kata peserta deklarasi. 

Menyambut deklarasi itu, Sandi mengaku bangga dan terharu karena dukungan dari berbagai elemen masyarakat semakin mengalir. Ia pun meminta kepada semua relawan dan partai kolisi untuk berjuang memanangkan dia dan Prabowo. 

"Terima kasih, atas nama Prabowo dan saya atas deklarasi ini. Kita punya 178 hari lagi untuk berjuang. Siap berjuang," ucap Sandi. 

"Siap," jawab peserta deklarasi. [kmp]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita