GELORA.CO - Ustaz Abdul Somad mengaku lebih memilih untuk melapor kepada Allah SWT daripada ke polisi. Sebab, kasus Bali sudah lama dilaporkan tapi tak ada kelanjutan.
Pernyataan itu disampaikan Ustaz Abdul Somad, beken dengan nama UAS, ketika diwawancara dalam tayangan ' Fakta' di tvOne, Senin malam, 10 September 2018. Dalam wawancara itu, presenter tvOne menanyakan mengapa UAS tak melapor ke polisi kalau memang mengalami intimidasi dan tekanan.
"Laporan Bali enggak selesai sampai sekarang. Lebih baik melapor ke Allah. Saat salat melapor," ujarnya.
Somad mengaku bahwa melapor akan melalui proses. "Kita akan dipanggil, bikin BAP, bukti-bukti apalah itu segala macam. Sementara kita tidak bisa datang ke luar kota. Kalau tidak datang, kita tidak bisa bekerja sama dengan baik," ujarnya menambahkan.
Somad mengaku memiliki hubungan yang baik dengan kepolisian. Tapi saat ini ia memilih untuk bersikap tenang.
'Masing-masing menjaga ketenangan," katanya. [viva]