GELORA.CO - Tadi malam, Jumat (21/9/2018), Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar acara pengundian nomor urut pasangan calon di Pilpres 2019.
Capres-cawapres Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno mendapat nomor urut 2 pada Pilpres 2019.
Usai pengundian nomor urut, masing-masing pasangan capres-cawapres diberi kesempatan menyampaikan pidato sambutan.
Dalam pidatonya, Prabowo menyerukan pemilu dengan sejuk, damai, dengan semangat kekeluargaan untuk mencari yang terbaik bagi bangsa.
"Saya berharap dan menyerukan seluruh jajaran dan rakyat Indonesia, marilah kita laksanakan pemilihan umum dengan sejuk, dengan damai, dengan semangat kekeluargaan untuk mencari yang terbaik bagi bangsa."
"Kita ini satu keluarga besar NKRI, karena itu kita harus menyikapi semua persoalan bangsa sebagai persoalan keluarga besar kita."
Simak selengkapnya video pidato Prabowo-Sandi di KPU tadi malam: