Pasar Modal Tergerus 4,5 Persen, Terburuk Sepanjang Sejarah

Pasar Modal Tergerus 4,5 Persen, Terburuk Sepanjang Sejarah

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Kondisi ekonomi Indonesia seakan berada di titik nadir. Pasar modal atau Bursa Efek Indonesia terus tergerus hingga mencapai 4,5 persen hingga pukul 14.30 WIB.

"Jika market kapitalisasi pasar modal Indonesia di BEI itu sebesar Rp 6.650 triliun, maka hari ini bursa efek Indonesia terjun bebas Rp 300 triliun. Angka persisnya adalah Rp 299,925 triliun," kata Direktur Eksekutif Institute for Strategic and Indonesian Studies (ISIS), Beta Kisman Latumakulita, melalui keterangan yang disebarluaskan, Rabu (5/9)

Menurut Kisman, angka tersebut tergolong besar sepanjang sejarah pasar modal Indonesia. 

"Sejak mulai menggeliat dan dipimpin oleh Marzuki Usman sebagai Ketua Bapepam di awal tahun 1990-an," ujarnya.

Kisman pun seakan resah dan bertanya bagaimana cara menyelamatkan kondisi ekonomi Indonesia saat ini, khususnya dunia pasar modal. 

"Sebagai pendiri Capital Market Jurnalistik Club dan mantan wartawan pasar modal, Beta mohon pencerahan dari teman-teman dan sahabat bagaimana caranya menyelamatkan kondisi ini?" tanyanya.[rmol]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita