Jika Jokowi Pilih Non-NU, Ma'ruf Amin: Wabillahi Taufiq Wal Hidayah

Jika Jokowi Pilih Non-NU, Ma'ruf Amin: Wabillahi Taufiq Wal Hidayah

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Joko Widodo mengindikasikan cawapresnya nanti mempunyai huruf depan 'M'. Apa sikap Rais 'Aam PBNU Ma'ruf Amin jika cawapres Jokowi bukan dari NU?

"Wabillahi taufiq wal hidayah, he-he-he...," ujar Ma'ruf Amin di kantor PBNU, Jakarta Pusat, Rabu (8/8/2018).

Nama yang menguat jadi cawapres Jokowi adalah Mahfud Md. Soal peluang Mahfud, Ma'ruf Amin tak mau berkomentar banyak.

"Saya ikut NU saja," sebutnya.

Sebelumnya diberitakan, Ketua Umum PBNU KH Said Aqil mengatakan Mahfud Md belum pernah menjadi kader NU. Meski begitu, Said Aqil menyebut sikap PBNU tidak dukung-mendukung pada Pilpres 2019.

"Pak Mahfud orang yang belum pernah menjadi kader NU, pernah di IPNU. Juga belum pernah, walaupun background keluarganya NU, secara kultural NU, tapi belum pernah jadi aktivis NU," kata Said Aqil. [detik]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita