Gerindra Barru: Jokowi Pilih Ma'ruf lantaran Panik dengan Isu Prabowo Pilih UAS

Gerindra Barru: Jokowi Pilih Ma'ruf lantaran Panik dengan Isu Prabowo Pilih UAS

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Dua calon presiden telah mengumumkan pasangannya untuk menjadi cawapres pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 mendatang.

Joko Widodo telah mengumumkan pasangan cawapresnya yakni Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI), Ma'ruf Amin.

Sementara Prabowo Subianto memutuskan untuk berpaket dengan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahuddin Uno.

Terkait hal itu, pengurus partai Gerindra Barru, Idham Majid mengaku tak terkejut dengan hasil pengumuman cawapres melalui deklarasi tersebut.

Menurutnya, pimpinan tertinggi Gerindra, Prabowo Subianto telah memilih pasangan yang tepat menjadi pendampingnya di Pilpres 2019.

"Pilihannya tepat, dan menurut saya Prabowo - Sandiaga merupakan pasangan yang ideal untuk Pilpres mendatang," kata Idham Majid kepada TribunBarru.com, saat ditemui di Sumpang Binangae Barru, Sabtu (11/8/2018).

Sementara untuk pasangan Capres petahana yang dipilih Jokowi, Idham menilai terkesan mendadak.

"Jokowi pilih Ma'ruf Amin sepertinya menjatuhkan pilihan yang mendadak," katanya.

Idham bahkan menyebut, Jokowi memilih Ma'ruf lantaran panik dengan isu yang berkembang terkait Probowo akan dipasangkan dengan dai kondang, Ustaz Abdul Somad (UAS).

"Kemarin kan itu (Prabowo - UAS) jadi perbincangan hangat, dan saya rasa dengan isu itu makanya Jokowi juga mencari figur ulama yang bisa menyaingi dan menandingi lawannya. Dan tiba-tiba dia (Jokowi) pun memilih Ma'ruf Amin menjadi pasangannya, itu suatu bentuk kepanikan," ungkapnya.

Ketua Pengurus Anak Cabang (PAC) Kecamatan Barru itu mengaku optimis bisa memenangkan pasangan Prabowo - Sandiaga di Pilpres 2019.

"Kalau saya prediksi suara nanti hasilnya akan berakhir 60 dan 40 persen, pasangan Prabowo yang menang," ujarnya.

Idham meyakini, tokoh besar pendiri Gerindra akan mampu mengalahkan Jokowi.

Hal itu karena menurutnya pasangan Prabowo - Sandiaga merangkul seluruh kalangan di Indonesia.

"Apalagi kalangan akademisi dan pengusaha, itu paten suaranya akan lari ke Prabowo-Sandiaga," tuturnya.

Selain itu, Idham juga menyebut Gerinda Barru siap dan bertekad memenangkan pasangan Prabowo - Sandiaga di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan.

"Kami Gerindra Barru sudah bertekad untuk memenagkan Prabowo - Sandiaga di Pilpres mendatang, khususnya pemenangan suaranya di Barru ini," tandasnya. [tribun]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita