Demiz Dibajak, Andi Arief: PDIP Miskin Kader Berkualitas

Demiz Dibajak, Andi Arief: PDIP Miskin Kader Berkualitas

Gelora News
facebook twitter whatsapp

GELORA.CO - Wakil Sekjen Partai Demokrat, Andi Arief menyindir rivalnya PDIP perjuangan yang dituding kerap membajak kader Partai Demokrat. Diketahui, Dedy Mizwar yang meruapakan kader Partai Demokrat malah menjadi juru bicara pasangan calon presiden Jokowi-Ma’ruf.

"Saya tidak mengerti kenapa Ibu Megawati merestui Hasto yang rajin membajak kader Demokrat untuk gabung ke tim Jokowi. Apakah PDIP sudah sangat miskin kader berkualitas?" tulis Andi dalam akun twitternya @AndiArief__ Kamis 30 Agustus 2018.

Andi menuding, Hasto mempunyai dendam kepada Demokrat lantaran pada Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) II era Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ada beberapa kader PDIP yang ditawarkan jabatan Menteri. Namun di dalam daftar tersebut, tidak tercantum nama Hasto.

"Pada tahun 2009 memang ada beberapa kader PDIP yang ditawarkan jabatan menteri KIB II, Nama Hasto memang tidak ada, apakah karena itu dendam kesumat Hasto terhadap Demokrat gak pernah padam?," ujarnya

Andi berharap Megawati dapat menegur Hasto agar tak lagi membajak kader Demokrat. "Saya berharap Ibu Megawati bisa menertibkan dari mulai mulut sampai tindak tanduk Hasto yang sudah di luar batas ingin merusak Partai Demokrat, Kami bukan hanya marah, tapi sudah taraf eneg," ujarnya

Menurut Andi, Partai Demokrat partai besar, dan Demokrat juga sudah punya posisi politik dalam Pilpres 2019. "Tolong Ibu Megawati tertibkan sekjen Hasto agar hubungan Demokrat dan PDI-P tidak makin memanas," ujarnya

"Kalau PDIP gandrung bajak mambajak lebih baik partainya berubah jadi club sepakbola saja. Mumpung Prestasi sepakbola lagi kurang bagus," sambung Andi.

Diberitakan sebelumnya, mantan Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar dikabarkan bergabung menjadi tim kemenangan nasional (TKN) pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Deddy sendiri diketahui merupakan kader partai Demokrat. [viva]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita