GELORA.CO - Dukungan TGH Zainul Majdi atau Tuan Guru Bajang (TGB) ke Jokowi membuat Ustaz Abdul Somad dibanjiri pertanyaan soal sikap politik kolega alumni Al-Azhar-nya itu. Ustaz Somad menegaskan akan menunggu arahan Habib Rizieq Syihab.
"Tanya Habib Rizieq Syihab, sama kayak Ustaz Arifin Ilham. Ustaz Arifin Ilham ngomong tunggu Habib Rizieq," kata Somad di sela acara pertemuan dai se-Asia Tenggara, Afrika, dan Eropa V Tahun 2018 di Jakarta Pusat, Jumat (6/7/2018).
Ustaz Somad tak bicara lebih jauh. Pria yang berada di dekatnya juga meminta wartawan mengecek akun Instagram-nya.
Respons Ustaz Abdul Somad memang diunggah ke akun Instagram-nya, @ustadzabdulsomad, Kamis (5/7) kemarin. Somad mengunggah tangkapan layar percakapan WhatsApp orang yang menanyakan soal TGB. Akun tersebut bercentang biru atau terverifikasi.
Baca juga: TGB Dukung Jokowi 2 Periode, Bachtiar Nasir: Itu Ijtihad Politik Dia
Ada empat tangkapan layar WA yang diunggah Somad. Semuanya menanyakan sikap dan mengkonfirmasi dukungan TGB itu.
Semua pertanyaan ditanggapi Somad dengan jawaban yang sama. "Tunggu HRS," ujarnya seperti dilihat detikcom.[dtk]