GELORA.CO - Ketum Partai Berkarya Hutomo Mandala Putra (Tommy Soeharto) bertemu dengan Habib Rizieq Syihab di Mekah, Arab Saudi. Rizieq disebut mendoakan Berkarya, yang kini masuk sebagai partai peserta Pemilu 2019.
"Silaturahmi saat Mas Tommy umrah beberapa waktu lalu. Itu silaturahmi biasa, kedua pemimpin ketemu silaturahmi. Biasa karena antar-kedua tokoh, saling dialog," ungkap Sekjen Partai Berkarya Priyo Budi Santoso saat berbincang dengan detikcom, Sabtu (7/7/2018).
Menurut Priyo, Tommy dan Habib Rizieq memang berbicara soal politik. Hanya, hal yang dibicarakan bukan politik praktis, seperti Pilpres 2019.
"Tidak secara khusus bicara politik, lebih pada membahas masalah-masalah bangsa dan hal-hal yang jadi keprihatinan bersama, termasuk keinginan sama-sama kita ingin mencari solusi masalah bangsa. Keduanya mendoakan negara kita ke depan bisa lebih baik," kata Priyo.
"Tidak secara khusus capres pilpres, kalaupun disinggung selayang pandang aja," imbuhnya.
Menurut Priyo, ada beberapa hal yang disampaikan Habib Rizieq kepada Tommy. Rizieq disebutnya menjelaskan banyak hal yang menunjukkan kecintaannya kepada NKRI.
"Kita lihat Habib Rizieq mencintai NKRI luar biasa, tapi ada sebagian orang yang salah mengerti. Sifat kebangsaan kental dari Habib rizieq, kita senang juga," kata Priyo.
"Apa pun di mata kami, Habib Rizieq adalah tokoh bangsa, tokoh umat, yang akhir-akhir ini fenomenal dan dihormati oleh umat. Kami memberikan penghormatan yang sama. Selain nilai-nilai keagamaan, nilai-nilai kebangsaan dan Pancasila beliau, yang oleh sebagian orang diragukan, ternyata tidak seperti itu," tambah dia.
Priyo menyebut partainya berharap Habib Rizieq mendapat penghormatan lebih dari pemerintah. Berkarya juga menyatakan berterima kasih kepada imam besar FPI itu karena telah didoakan agar sukses di pemilu mendatang.
"Mestinya tokoh-tokoh sekaliber Habib Rizieq dihormati juga oleh negara sebagaimana penghormatan kita ke tokoh-tokoh dan ulama lainnya. Kami berterima kasih Habib Rizieq doakan Partai berkarya, doanya khusus. Kami mengamini, alhamdulillah Berkarya turut didoakan," urai Priyo.
Priyo pun memberikan foto Habib Rizieq dan Tommy saat bertemu di Mekah. Dalam foto itu, keduanya tampak melakukan salam komando.
Sebelumnya, pengacara Habib Rizieq, Kapitra Ampera, membenarkan soal pertemuan tersebut. Dia menyatakan pertemuan Rizieq dengan Tommy hanya silaturahmi.
"Iya silaturahmi biasa, kebetulan mampir pas umrah. Sekarang begitu umrah, tempat Masjidil Haram ke rumah Habib Rizieq tidak jauh, cuma 2 km," ucap Kapitra kepada detikcom, Sabtu (7/7). [dtk]