GELORA.CO - Peluang Gubernur Jakarta, Anies Baswedan untuk mendampingi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon wakil presiden terbuka lebar.
Hal tersebut dikatakan Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Ferry Juliantono usai bertemu di kediaman pribadinya Jalan Kartanegara, Jakarta Selatan.
“Terbuka kemungkinan, Pak Anies apakah kita putuskan silakan maju untuk mengikuti pilpres atau tetap di Jakarta, itu masih jadi satu pembicaraan,” kata Ferry di depan kediaman Prabowo, Kamis (5/7).
Kendati demikian, sambung Ferry, Gerindra juga melihat figur-figur lain dari partai politik yang memiliki kesamaan visi untuk kemudian bergabung dalam koalisi mengusung Prabowo Subianto. Seperti, Zulkifli Hasan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) hingga Ahmad Heryawan.
“Dan dari luar parpol tentu Pak Anies Baswedan,” ujarnya.
Soal sosok Anies sendiri, menurut Ferry sudah cukup baik. Ia menilai, mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu telah memenuhi semua janji-janji kampanyenya seperti menutup tempat hiburan Alexis.
“Sudah semua, artinya faktor-faktor yang membuat pak Anies itu mau nyalon sudah ditunaikan, jadi sangat besar peluangnya (Prabowo-Anies),” pungkas Ferry.
[rmol]