Giliran PKS Temui Habib Rizieq di Mekah

Giliran PKS Temui Habib Rizieq di Mekah

Gelora News
facebook twitter whatsapp

www.gelora.co - PKS tidak ikut pertemuan Ketum Gerindra Prabowo Subianto dan senior PAN Amien Rais dengan Imam Besar Habib Rizieq Syihab beberapa hari lalu. Rombongan PKS menemui sendiri Rizieq di Mekah.

"Setelah Gerindra, PAN, kini giliran PKS bertemu HRS," kata Ketua Persaudaraan Alumni (PA) 212 Slamet Ma'arif kepada detikcom, Rabu ( 

Baca juga: PA 212: Pertemuan dengan Prabowo di Masjidil Haram Tanpa Rencana

Pertemuan digelar Selasa (5/6) waktu setempat. Selain Salim Segaf Al-Jufri, politisi PKS Abu Bakar Alhabsy dan Juwaini juga hadir.

Sebelumnya, PKS awalnya direncanakan ikut dalam umrah bersama Prabowo dan Amien Rais di Mekah. Persaudaraan Alumni (PA) 212, yang ikut dalam pertemuan, bicara soal absennya PKS.

"Jadi dalam pertemuan tersebut, kami sebetulnya menunggu Ketua Dewan Syuro PKS, yang kabarnya berangkat ke Tanah 
Suci, tapi sampai pertemuan tersebut belum mendapatkan kabar beliau ada di kota suci Mekah," kata Slamet Maarif di Balekambang, Condet, Jakarta Timur, Selasa (5/6).

Baca juga: Bachtiar Nasir: Pertemuan Prabowo-Amien-Rizieq di Mekah Positif

Saat pertemuan dengan Prabowo-Amien Rais, lanjut Slamet, Abu Bakar sedang berada di Madinah. Abu Bakar juga membawa jemaah sehingga tidak bisa ikut dalam pertemuan.

"Kalau Ustaz Abu Bakar Alhabsy, beliau ada di Madinah dan beliau bawa jemaah, tidak memungkinkan beliau ke kota suci Mekah. Di pertemuan tersebut, yang terjadi imam besar umat Islam Habib Rizieq, Ketum PA 212, PAN dari Amien Rais dan Hanafi Rais," papar Slamet. [dtk]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita