Yusril Bicara Blak blakan Soal Kasus Habib Rizieq

Yusril Bicara Blak blakan Soal Kasus Habib Rizieq

Gelora News
facebook twitter whatsapp

www.gelora.co - Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Prof. Yusril Ihza Mahendra blak-blakan soal kasus yang menimpa Imam Besar FPI, Habib Rizieq Shihab.

Yusril pun menegaskan, bahwa partainya membela para ulama dan habaib yang dikriminalisasi.

Hal itu dikatakan Yusril dalam pidatonya di Tabligh Akbar Forum Umat Islam Banten yang dihadiri sekitar 10 ribu massa di Alun-Alun Pandeglang, Banten, Ahad (6/5/2018) sore.

"Ustadz-ustadz, ulama, kyai yang dianiaya, yang dikriminalisasi, yang dituntut ke pengadilan kita bela semua."

"Para habaib wabil khusus Habib Rizieq, kita bela!"

"Dari awal saya sudah bilang, baik kepada aparat penegak hukum maupun kepada Presiden Jokowi saya bilang 'Habib Rizieq ini kriminalisasi, sesuatu yang diada-adakan', Kasus chat pornografi ini fitnah kepada beliau. Stop! Hentikan Kriminalisasi."

Simak selengkapnya video orasi Prof Yusril:



BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita