Selektif Pilih Cawapres Bisa Buat Jokowi Gagal Dapat Tiket

Selektif Pilih Cawapres Bisa Buat Jokowi Gagal Dapat Tiket

Gelora News
facebook twitter whatsapp

www.gelora.co - Petahana Presiden Joko Widodo masih dalam ancaman tidak mendapatkan tiket di Pilpres 2019. Hal ini bisa terjadi lantaran terlalu banyak calon wakil presiden yang melamar.

Begitu terang Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah dalam akun Twitter @fahrihamzah, Senin (7/5). 

"Ini alasan dan situasi yang paling pelik di hadapan Jokowi yang dapat membuatnya tak dapat tiket," jelas Fahri. 

Fahri menjelaskan bahwa banyaknya calon yang melamar jadi pendamping akan membuat banyak masalah menghantui Jokowi. Mulai dari kepentingan internal partai sampai soal elektabilitas.

Jokowi, sambungnya, dengan elektabilitas yang rendah akan semakin selektif memilih cawapres. Apalagi, hampir semua ketua umum partai pendukung Jokowi mengajukan diri.  

"Tetapi gara-gara itu juga malah dia bisa nggak dapat tiket," tukasnya.[rmol]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita