“Penyanyi Dangdut Aja Boleh Pakai Gedung MPR, Masa Pengajian Enggak”

“Penyanyi Dangdut Aja Boleh Pakai Gedung MPR, Masa Pengajian Enggak”

Gelora News
facebook twitter whatsapp

www.gelora.co - Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan undang Badan Musyawarah Organisasi Islam Wanita Indonesia (BMOIWI) dalam acara buka puasa bersama.

Acara berlangsung meriah dalam suasana santai di rumah dinas Ketua Dinas Ketua MPR RI, Komplek Widya Chandra, Jakarta, Selasa (29/5/2018).

“Alhamdulillah, hari ini di hari yang bahagia ini kita berkumpul. Sampai-sampai rumah dinas saya ini penuh,” ujar Zulkifli.

Ketua Umum PAN yang biasa disapa Zulhas ini juga memberitahukan kepada undangan bahwa Gedung MPR RI bisa dipakai untuk kegiatan atau acara pengajian.

“MPR adalah rumah rakyat, jadi ibu-ibu kalau ada kegiatan bisa memakai Gedung MPR RI. Paling tidak sampai Oktober 2019 atau selama Zulkifli masih menjadi ketua,” jelasnya.

“Kalau penyanyi dangdut aja boleh makai Gedung DPR/MPR, masa pengajian nggak boleh di sini (Gedung MPR),” demikian Zulhas.

Acara itu juga dihadiri oleh Forum Silaturahmi Pengajian, Aisyiyah, Wanita, PUI, BKMP, Perti, Badan Koordinasi Majelis Talim Masjid, Kohati dan lain-lainnya.[psid]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita