www.gelora.co - Gatot Nurmantyo paling banyak dipilih responden sebagai cawapres pendamping Joko Widodo di Pilpres 2019. Sedangkan nama Muhaimin Iskandar (Cak Imin) berada di peringkat tengah pilihan responden survei KedaiKOPI.
Survei Nasional Opini Publik digelar KedaiKOPI dengan jumlah responden sebanyak 1.135 orang pada 19-27 Maret 2018. Survei dengan metode wawancara tatap muka ini punya margin of error +/- 2,97 persen dengan tingkat kepercayaan 95%.
Berikut pilihan responden saat disodorkan nama-nama untuk mendampingi Jokowi sebagai cawapres di Pilpres 2019:
1. Gatot Nurmantyo: 16,3 persen
2. Agus Harimurti Yudhoyono: 7,7 persen
3. Anies Baswedan: 6,3 persen
4. TGB Zainul Majdi: 5,7 persen
5. Abraham Samad: 4,0 persen
6. Tito Karnavian: 3,6 persen
7. Muhaimin Iskandar: 2,1 persen
8. Rizal Ramli: 1,1 persen
9. Mohammad Prananda Prabowo: 0,5 persen
10. Sohibul Iman: 0,3 persen
11. Ahmad Heryawan: 0,2 persen
12. Budi Gunawan: 0,2 persen
Sedangkan 6 persen responden memilih nama lain di luar 12 orang tersebut. Tapi ada 46 persen responden belum mengetahui pilihannya nanti.
Direktur Lembaga Survei KedaiKOPI, Vivi Zabkie mengatakan, Gatot Nurmantyo memang menjadi favorit untuk posisi cawapres. Setelahnya ada Agus Harimurti Yudhoyono (8,7%), Anies Baswedan (8,6%), TGB Zainul Madji (6,2%).
"Abraham Samad (4,1%), Tito Karnavian (3,9%), Muhaimin Iskandar (1,7%), Rizal Ramli (1,1%) dan nama nama lainnya," kata Vivi dalam keterangan tertulis KedaiKOPI. (dtk)