www.gelora.co - Menjelang perhelatan Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 mendatang banyak bermunculan barisan sakit hati yang mengataskanamakan relawan pendukung Presiden Joko Widodo.
Pengamat Politik UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, M. Zaki Mubarok menilai relawan yang menarik dukungan adalah kelompok yang kecewa akan janji-janji Jokowi, khususnya dalam hal pembagian insentif.
"Saya kira mereka ini tidak mendapat insentif sebagaimana yang dijanjikan," ujarnya saat ditemui sehabis diskusi kebudayaan di Ciputat, Tangerang Selatan, Sabtu (17/3).
Terlepas dari itu, Zaki merasa, manuver yang dilakukan kelompok-kelompok tersebut adalah hal biasa dalam politik.
Di sisi lain, secara teoritis adanya dukungan akan diiringi dengan insentif yang didapat.
"Yang saya tahu mereka keluar karena faktor janji material yang tak terpenuhi, bukan soal ideologis," demikian Zaki. [rmol]