Dua Warga Desa Truko Kendal Dibacok, Diduga Pelaku Orang Gila

Dua Warga Desa Truko Kendal Dibacok, Diduga Pelaku Orang Gila

Gelora News
facebook twitter whatsapp

www.gelora.co - Dua orang warga Desa Truko, Kecamatan Kangkung, Kabupaten Kendal, menjadi korban pembacokan yang dilakukan oleh orang tidak dikenal pada Sabtu (17/3/2018) sore.

Kedua korban itu adalah Agus Nurul Saban dan ayahnya Ahmad Zaenuri. Kejadian itu bermula saat Agus hendak mengeluarkan mobil dari garasi rumahnya.

Ulfa, istri Agus mengatakan, saat hendak masuk ke dalam mobil dan memegang kemudi, pelaku datang dari belakang dan langsung menyerang Agus menggunakan celurit. Saat itu kaca mobil agus tengah terbuka.

Selanjutnya, Zaenuri yang tahu anaknya diserang pelaku, mencoba menolong. Zaenuri langsung mendorong dan memberikan perlawanan terhadap pelaku.

“Saya tidak mengenal orang itu siapa. Yang jelas dia yang datang mengendarai motor langsung menyerang suami saya. Ayah melihat itu langsung mendorong pelaku tapi ikut kena sabet clurit juga,” ungkap Ulfa.

Ia menambahkan, suaminya sempat melakukan perlawanan kembali kepada pelaku sebelum para warga menolong Agus dan ayahnya yang terluka.

Oleh para warga, pelaku dihujani oleh bogem mentah, selanjutnya pelaku diikat kaki dan tangannya. Sementara kedua korban langsung dilarikan ke rumah sakit.

Sementara itu, saat dikonfirmasi, Kasatreskrim Polres Kendal, AKP Aris Munandar mengatakan, bahwa pelaku adalah Suyatno (35) yang merupakan warga Desa Johorejo, Gemuh, Kendal.

“Pelaku telah diamankan oleh pihak kami. Dari keterangan keluarga pelaku, Suyatno mengidap gangguan jiwa karena berpisah dengan istri,” terangnya.

Ia mengatakan, pihaknya tengah berkoordinasi dengan RSJD dr Amino Gondohutomo Semarang untuk memeriksakan kondisi kejiwaan dari pelaku. [psid]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita