www.gelora.co - Partai Gerindra akan segera mendeklarasikan Prabowo Subianto sebagai capres dalam waktu dekat. Gerindra menegaskan keputusan mendukung Prabowo karena mendengar masukan dari kader partai serta masyarakat luas.
"Pak Prabowo saya kira makin lama makin siap menjadi calon presiden. Saya kira harapan masyarakat juga demikian. Ada keinginan ya cukup satu periodelah (Jokowi), sudah capek, satu periode saja," ujar Waketum Gerindra Fadli Zon di Gedung DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (30/1).
Dia menyebut, kepemimpinan Presiden Joko Widodo sejauh ini banyak menimbulkan kesulitan di berbagai sektor, mulai pertanian, nelayan, hingga bahan pokok pangan.
“Jadi saya kira sudah waktunya ada satu perubahan karena apa yang dilakukan. Di satu periode ini saja banyak menimbulkan kesulitan di berbagai sektor,” tutur Fadli.
“Di sektor pertanian tidak tercapai, mau swasembada nelayan juga susah, dan juga banyak sekali. Di sektor ritel, pedagang, semua susah. Saya melihat lebih banyak laporan masyarakat yang susah,” tutupnya.
Selain itu, Wakil Ketua DPR ini mengatakan di internal partainya, sudah tidak ada perbedaan pendapat mengenai siapa capres yang akan diusung di 2019 nanti. “Ya insyaallahlah kalau kami di Gerindra hampir tidak ada perbedaan pendapat. Jadi aklamasi akan mencalonkan Pak Prabowo,” ujarnya.
Namun, Fadli belum tahu secara pasti kapan deklarasi pencapresan Prabowo itu dilakukan. Pendaftaran capres dan cawapres untuk Pilpres 2019 akan dimulai pada Agustus 2018. [kmp]