Masya Allah.. Muazin Masjid Nabawi Azan di Depan Ibunda Anies Baswedan

Masya Allah.. Muazin Masjid Nabawi Azan di Depan Ibunda Anies Baswedan

Gelora News
facebook twitter whatsapp


www.gelora.co - GUBERNUR DKI Jakarta terpilih, Anies Rasyid Baswedan dalam kunjungannya ke Madinah, Arab Saudi menyempatkan diri mengunjungi ke Museum Alquran yang terletak di samping Masjid Nabawi. Kunjungannya itu terasa sangat bahagia lantaran didampingi sang ibunda tercinta, Aliyah Rasyid.

Ada yang unik dalam momen kunjungan Anies dan ibundanya ke sana. Ya, keduanya sangat beruntung karena berkesempatan bertemu dengan muazin (pengumandang azan/tanda waktu salat-red) Masjid Nabawi. Beliau adalah Syaikh Iyyat As-Syukri.

Dalam postingan Anies di akun Instagram miliknya @aniesbaswedan pada Jumat (8/9/2017), ia bercerita soal sambutan hangat Syaikh Iyyat terhadap dirinya dan sang ibunda.

Dalam video yang diunggah Anies, Syaikh Iyyat terlihat mengumandangkan potongan bait azan dengan suara merdunya. Anies yang mengenakan kemeja batik lengan panjang dan peci hitam seolah tertegun mendengar kemerduan suara Syaikh Iyyat. Ibunda Anies yang duduk di kursi roda pun cukup meikmatinya sambil melontar senyum bahagia.


"Saat masuk Museum Al-Quran di samping Masjid Nabawi, Madinah, kebetulan ada Shaikh Iyyat As Syukri di sana. Beliau menyambut dengan hangat sekali. Saat saya sampaikan pada Ibu, bahwa Beliau adalah Muadzin di Masjid Nabawi, Syaikh Iyyat langsung kumandangkan potongan Adzan," tulis Anies di akun Instagramnya.

Saksikan videonya di bawah ini:


[okz]
BERIKUTNYA
SEBELUMNYA
Ikuti kami di Google Berita